PERATURAN – LAPANGAN Ukuran Lapangan



 

PERATURAN 1 – LAPANGAN
Ukuran
Lapangan harus persegi panjang. Panjang garis batas kanan dan kiri lapangan (touch line) harus lebih panjang dari garis gawang.
Ukuran :
Panjang : Minimum 25 m
Maksimum 42 m
Lebar : Minimum 15 m
Maksimum 25 m
Standart internasional
Panjang : Minimum 38 m
Maksimum 42 m
Lebar : Minimum 18 m
Maksimum 25 m
Tanda/Batas Lapangan
Lapamgan ditandai dengan garis-garis yang melekat pada lapangan dan garis-garis tersebut berfungsi sebagai pembatas. Dua garis terluar yang lebih panjang disebut sebagai garis pembatas lapangan.Dua garis yang lebih pendek disebut garis gawang.
Semua garis memiliki lebar 8 cm.
Lapangan dibagi menjadi dua yang dibelah oleh garis tengah lapangan.Tanda/titik tengah ditandai dengan sebuah titik ditengah-tengah garis tengah lapangan. Titik tengah dikelilingi oleh sebuah lingkaran dengan radius 3 meter.

Uyan's Random o'clock